Wates, 18 Juni 2025 — SD Negeri 5 Wates kembali menggelar
kegiatan classmeeting sebagai penutup kegiatan pembelajaran semester genap
tahun pelajaran 2024/2025. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, Senin dan
Selasa, 16–17 Juni 2025, ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 1 hingga kelas 5
dengan penuh antusiasme.
Classmeeting tahun ini mengusung semangat kebersamaan, sportivitas, dan
keceriaan dalam berbagai lomba antar kelas. Ada tiga jenis perlombaan yang
digelar, yaitu gobag sodor untuk siswa kelas 1, 2, dan 3; bola voli untuk siswa
kelas 4 dan 5; serta estafet bola pingpong yang diikuti oleh seluruh kelas,
mulai dari kelas 1 hingga kelas 5.
Kegiatan dimulai pada Senin pagi dengan upacara pembukaan yang dipimpin
langsung oleh Kepala SD Negeri 5 Wates. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan
bahwa classmeeting bukan hanya sekadar hiburan setelah ujian, tetapi juga
menjadi sarana untuk melatih kerjasama, melatih sportifitas, serta mempererat
hubungan antarsiswa.
Suasana semakin meriah saat pertandingan dimulai. Sorak sorai dan semangat para
peserta serta dukungan dari teman-teman sekelas membuat suasana lapangan
sekolah menjadi hidup. Perlombaan gobag sodor menjadi favorit siswa kelas
rendah karena mengandalkan kelincahan dan kekompakan. Sementara itu, pertandingan
bola voli menampilkan semangat kompetisi yang tinggi dari para siswa kelas 4
dan 5. Tak kalah seru, estafet bola pingpong menjadi ajang lomba yang menantang
sekaligus menghibur karena menguji konsentrasi dan koordinasi antar anggota
tim.
Dengan terselenggaranya classmeeting ini, diharapkan para siswa dapat
mengembangkan sikap sportif, belajar bekerja sama, dan menjunjung tinggi
nilai-nilai kebersamaan. Sampai jumpa di classmeeting berikutnya!
